Berita Acara Bakti Sekolah DEFENDERS




Melalui Program Kerja Himatif Bina Masyarakat dan Lingkungan yang di Selenggarakan Oleh Keluarga MHS Teknik Informatika 2012 (DEFENDERS) kepada SMP Thoriqul Huda Paorampak Alaskembang Burneh Bangkalan yang di selenggarakan dengan sukses Tanpa Suatu Kendala Apapun. Acara Bakti sekolah tersebut dilaksanakan pada tanggal 01 Juni 2013, acara dimulai dari pukul 08.00-12.00 WIB dan diikuti oleh 27 panitia dan 60 peserta, yaitu 35 peserta dari kelas 1 SMP dan 25 peserta dari kelas 2 SMP.
Sistematika yang kami gunakan dalam acara tersebut adalah pemateri tersebut dibagi menjadi dua kelas. kelas pertama oleh saudara Dirga dan saudara Astu yang membimbing adik-adik kelas satu untuk belajar tentang Microsoft Word. Sedangkan kelas dua dibimbing oleh Saudara Sulaiman dan saudara Aryo untuk belajar tentang Microsoft Exel. Semua materi telah disediakan oleh pemateri, untuk adik – adik kelas satu mereka diperkenalkan tentang library-library yang ada pada microsoft word dan setelah itu langsung dipraktikan. Untuk materi Microsoft Exel, mereka diberikan materi tentang bagaimana cara mencari nilai rata-rata, jumlah dll. Selain menyampaikan materi, pemateri maupun sie acara juga menyediakan berbagai macam permainan dan menyediakan beberapa doorprice yang dapat lebih menggugah semangat mereka dan berharap dapat menghilangkan rasa jenuh mereka terhadap materi yang disampaikan.
Setelah materi disampaikan  peserta diajak keluar ruangan untuk gotong royong membersihkan halaman sekolah mereka, setelah halaman terlihat bersih kami semua bersiap-siap untuk pulang dan acara tersebut di tutup dengan upacara yang diikuti oleh semua panitia dan Ibu Kepala Sekolah.
Kegiatan ini adalah acara goes to school pertama yang diadakan oleh Mahasiswa Teknik Informatika 2012 (DEFENDERS) dan kegiatan ini disambut dengan sangat terbuka oleh pihak sekolah dan mendapatkan respon positif dari Ibu Kepala Sekolah serta peserta Bakti Sekolah sebagaimana yang telah disampaikan pada upacara penutupan.
Semoga Program Kerja HIMATIF Bina Masyarakat ini Dapat membantu yang Lebih Membutuhkan serta dapat membangkitkan semangat kita untuk dapat mengadakan kegiatan seperti ini kembali.

Created By
Elisa Riani, dkk
NIM. 120411100009
HIMATIF
HIMATIF

Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Trunojoyo Madura

1 komentar: